Page 6 - Buku Kenangan SMPK 4 - 2024
P. 6

Ketua Pengurus










                                            BPK PENABUR BANDUNG


















                  Yth. Bpk/Ibu Pdt


                  Yth. Kepala Sekolah dan Tenaga Pendidik-Kependidikan


                  Yth. Orang tua Siswa


                  Yang Bpk/Ibu banggakan Siswa lulusan (TK/SD/SMP/SMA…)


                  Salam sejahtera,


                             Puji dan syukur kita panjatkan kepada Tuhan kita Yesus Kristus yang selalu


                  menyertai dan memberkati di sepanjang hidup kita sampai hari ini. Hari ini sangat



                  istimewa momen special bagi putera-puteri kita yang telah menyelesaikan studi di


                  jenjang (TK/SD//SMP/SMA…..), bagi orang tua dengan menyaksikan keberhasilan


                  anak-anaknya dan bagi guru yang dengan setia dan penuh kesabaran mendampingi


                  siswanya sampai di titik ini dengan bangga tentunya.


                             Dengan tema (……. sesuai yang ada di sekolah ybs) kita menghantar putera-puteri


                  kita ke jenjang yang lebih tinggi demi mencapai cita-cita . BPK PENABUR Bandung


                  dengan Iman, Ilmu, dan Pelayanan membekali setiap siswa menjadi siswa dengan profil


                  BEST:


                   Be Tough adalah memiliki jati diri, spiritualitas dan karakter Kristiani yang utuh dan



                  tangguh.


                  Excel Worldwide adalah menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK),


                  menguasai ICT (Information, Communication, and Technology) dan menguasai bahasa


                  internasional, kreatif dan memiliki jiwa kepemimpinan untuk tujuan positif.


                  Share with Society adalah menghargai kemajemukan dan memiliki kepedulian sosial.


                  Trust in God adalah mengandalkan Tuhan dalam menginternalisasisasikan N2K (nilai-


                  nilai Kristiani) yaitu setia beribabah dan mempelajari firman Tuhan, serta



                  mempraktekkan pola hidup Kristiani dalam kehidupan keluarga, sekolah, gereja dan


                  masyarakat BPK PENABUR.


                  Selamat kepada para siswa , jadilah BEST di mana pun, teruslah semangat melanjutkan


                  studi ke jenjang yang lebih tinggi .


                             Terima kasih atas kepercayaan Bapak/Ibu Orang tua siswa yang telah


                  menyekolahkan putera-puteri Bpk/Ibu di sekolah lingkungan BPK PENABUR Bandung.


                  Pada kesempatan ini pula kami Pengurus Yayasan BPK PENABUR Bandung


                  menyampaikan terima kasih kepada Kepala Sekolah serta jajarannya yang telah


                  melaksanakan Kegiatan Belajar Mengajar selama para siswa berada di sekolah ini



                  sehingga menghasilkan lulusan terbaik ini.


                             Sekian dan terima kasih Tuhan Yesus memberkati kita semua.


                  Bandung, Juni 2024


                  Ketua BPK PENABUR Bandung






                  Erwien Kosasih
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11